METROSULBAR ONLINE-(MAMUJU)-Peran media Sangat Penting dalam Mengawal Kinerja Jaksa dalam menjalankan Tugas Penuntutan atau penuntut Umum,Sehingga Jaksa Bekerja Secara Optimal dan Maksimal dalam melaksanakan Penuntutan Pada Suatu Perkara Apa Bila Dapat bekerja Sama Dengan Para Awak Media,Sehingga setiap Perkara dalam tahap Penuntutan dapat dipublikasi oleh wartawan sangat berati bahkan bisa menjadi ujung tombak dalam menjalankan Tugasnya.
Menyoroti kinerja para jaksa,buka berarti mencari-cari kesalahan akan tetapi sebagai penyelenggara Negara dapat diangkat kinerjanya dalam menjalankan Tugas dan abdi Masyarakat . Kinerja penegak hukum di Kejaksaan akan memberikan hasil yang baik dan maksimal jika dikawal oleh Media atau Wartawan.
” Saya kira kinerja Jaksa jika dikawal pasti hasilnya maksimal. Media akan menjadi ujung tombak Untuk Mengawal Tugas Kejaksaan. Bila mana ada Kesalahan dan kenjanggalan dalam menjalankan Tugas Negara ,kirannya sebagai manusia biasa bila terjadi demikian sebelum diberitakan Terlebih dahulu Dikompirmasi supaya ada perbaikkan dan teguran atasan.Hal itu disampaikan Sulbar, Darmawel Aswar “dalam acara coffe morning bersama awak Media disalahsatu Cafe di Kota Mamuju.
Darmawel mengaku, . Apalagi dalam waktu dekat ini, ada Empat kabupaten di Sulbar akan menyelenggarakan pesta demokrasi serentak. Tentunya kata dia, jelang Pilkada, pasti muncul intrik kampanye hitam, hoax dan fitnah. Misalnya kandidat A memberi data mungkin benar, setengah benar atau tidak benar. Namun setelah selidiki ternyata betul atau tidak benar.
“Ini harus menjadi perhatian bersama agar kita jangan dimanfaatkan oleh elit politik. Caranya kandidat melakukan sesuatu yang lebih baik.Sama-sama saling menjaga dan tentunya jika ada pelanggaran pasti akan di selesaikan lewat jalur Hukum ditiap kabupaten yang sudah terbentuk, “Ungkap Kajati Sulbar.
Sejumlah pertanyaan yang dilontarkan diramu lewat diskusi. Hingga respon jaksa terhadap media jika ada yang ingin disampaikan. Bahkan kata Darmawel, berbagi informasi harus dimanfaatkan lewat group yang ada.
” Saya minta kepada teman – teman wartawan untuk bergabung digroup Kejati Sulbar, dan tolong disampaikan kepada teman – teman media yang jauh untuk bisa bergabung,” pintanyaDiakhir acara coffe morning, Kajati Sulbar, bersama pejabat utama serta wartawan melakukan sesi foto bersama.(0)