Foto Dok : Hutomo Mandala Putra (Tommy Soeharto Dan Haji Badaruddin Andi Picunang

Metrosulbar.com — Jakarta — Menyikapi hasil survei terakhir LSI dan surveyor lainnya maka Partai Berkarya dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Sabtu (12/01/2019), menjelaskan.
Siapapun presiden terpilih pada PILPRES 2019 semua partai pasti berharap para calegnya terpilih di PILEG 2019 yang bersamaan pemilihannya di PEMILU 2019. Tidak terkecuali PARTAI BERKARYA yang masih dijuluki PARNOKO (PARTAI NOL KOMA). Walaupun sejumlah surveyor masih menempatkan Partai Berkarya di posisi hampir buncit namun semangat kader baik pengurus maupun caleg untuk lolos PT (Parlemen Tresshold) 4% masih membara dan yakin terlewati. Olehnya itu di sisa waktu 90 hari sebelum masa tenang, PARTAI BERKARYA menghimbau dan mengajak pengurus/caleg di semua tingkatan khususnya caleg DPR RI untuk FOKUS TURBA (Turun ke Bawah) :

1. Memasang Alat peraga PARTAI BERKARYA yang masif se-Indonesia.

2. Membentuk dan atau Penguatan Tim Kab/kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan sebagai cikal bakal tim TPS.

3. Evaluasi kegiatan Door to door minimal 200 tokoh di setiap DAPIL.

4. Evaluasi kegiatan Door to door minimal 30.000 Rumah Tangga dengan target 100.000 Suara di setiap DAPIL.

5. Program Temu Publik tujuh (7) titik per bulan dan uji struktur di setiap DAPIL.

6. Tim media dan sosmed untuk mengatur ritme opini dimaksimalkan.

7. Menghitung dan mengawal suara, baik manual maupun digital.

Untuk caleg DPRD Kabupaten/Kota dan Provinsi menyesuaikan.

Dengan tujuh (7) langkah di atas diharapkan PARTAI BERKARYA lolos PT 4% (minimal suara nasional 8 juta) dan Insya Allah dapat mendudukkan 1 caleg jadi di setiap dapil di semua tingkatan. Dan pada PEMILU 2024 Partai Berkarya akan mengajukan PRESIDEN. Pada PEMILU 2019 Partai Berkarya tidak mengajukan tapi hanya menjadi partai pendukung paslon Prabowo Sandi paslon 02. Lolos PILEG adalah yang utama, PILPRES hanya bonus. Jangan sia-siakan kesempatan yang telah diberikan oleh para pendiri dan pejuang lolosnya Partai Berkarya menjadi peserta PEMILU 2019. Berkarya menang Rakyat Makmur. Demikian keterangan pers Badaruddin Andi Picunang Ketua DPP Partai Berkarya/ Anggota Majelis Tinggi yang juga Caleg DPR RI nomor urut 1 Partai Berkarya Dapil Sulawesi Selatan 3 ini.

(FRI.HERLINA,SE)

EDITOR = LAODE MUHADI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini